Monday, November 21, 2011

Mendidik Anak ala Melly Kiong

Judul: Cara Kreatif Mendidik Anak Ala Melly Kiong
Penulis:  Melly Kiong
Cetakan:  Pertama, Januari 2010
Tebal:   xxiv + 118 halaman
Penerbit:  Progressio Publishing

Buku ini memberikan panduan praktis kepada orang tua untuk bekerja sama dengan anak-anaknya agar mereka kreatif, mampu menyelesaikan masalahnya sendiri, dan akhirnya membentuk self image positif. Saya percaya orang tua yang mempraktikkan isi buku ini akan berbahagia kala mendapatkan anak-anaknya menjadi manusia yang cerdas.” Munif Chatib (pakar Multiple Intelligence)


Kegagalan pendidikan anak di rumah, bukan semata-mata karena kurangnya kasih sayang orang tua pada anak melainkan karena kebanyakan orang tua tidak tahu caranya, terutama cara mendidik anak yang efektif , praktis dan efisien. Pengalaman mendidik putra-putranya selama 10 tahun yang sangat kreatif dituangkannya dalam buku ini dengan gamblang.
Dalam buku setebal 118 halaman ini, Melly mencoba berbagi tentang bagaimana cara kreatif membangun mental berusaha, menumbuhkan kepedulian pada sesama, binatang, dan lingkungan serta mendorong perbuatan baik, serta membuat suasana bersaudara yang rukun dan damai. Pada bagian akhir, dengan sangat kreatif Melly memberi contoh bagaimana mengapresiasi anak-anaknya serta mengingatkan hal-hal yang tidak baik dilakukan orang tua pada anak-anak di rumah.
Sesuai judulnya, kekuatan buku ini terletak pada kreativitas cara mendidik yang telah dilakukan Melly. Pembaca yang orang tua akan dimanjakan dengan contoh-contoh yang dapat dipraktikkan langsung dan kemudian akan menjadi terampil dalam menggali pesan-pesan moral dalam setiap aktivitas keseharian mendidik anak-anak di rumah. Melly juga meneladankan cara komunikasi yang hangat, seimbang, dan penuh pembelajaran dalam setiap dialog dalam mendidik anak-anaknya.
Memang, kunci pendidikan yang efektif salah satunya ada dalam komunikasi antara orang tua dan anak. Untuk hal sangat penting ini, buku ini menyajikannya dengan sangat unik yaitu dikemas dalam bentuk komik. Tentu saja hal ini akan sangat memudahkan pemahaman dan melekatkan pesan dengan kuat pada benak pembaca. Buku ini juga ditata letak dengan kreatif sehingga tidak akan membosankan walau topik-topik pendidikan keluarga yang ingin disampaikan tidak dapat dikatakan ringan. Dilengkapi dengan ilustrasi yang menarik serta foto-foto kegiatan pendidikan Melly, buku ini sangat tepat dijadikan pedoman pengasuhan di rumah.

No comments:

Post a Comment